Kamis, 24 April 2014

TIPS MENGAJARI ANAK TENTANG NARKOBA

Ilustrasi

BAGAIMANA TIPSNYA ???

Dengan semakin merajalelanya kasus penyalahgunaan narkoba yang semakin menghawatirkan, maka  sudah sepantasnyalah kita sebagai orang tua menjaga dan melindungi anak kita dari peredaran  penyalahgunaan narkoba. Hal ini dapat dilakukan dengan memberikan pengetahuan  tentang narkoba kepada anak yang disesuaikan dengan usianya :
1.       Untuk Play Group :
Ajari anak untuk menghargai tubuh sendiri dengan memberi tahu tentang bahan-bahan racun/kimia yang ada di rumah dan ajari tentang obat-obat yang aman bagi anak, komunikasi pengambilan keputusan dan percaya diri akan membantu mencegah penyalahgunaan narkoba setelah ia dewasa.

2.       Untuk usia 4-6 tahun
·         Usia ini adalah sangat penting bagi orang tua dimana orang tua harus bersatu dan mengetahui siapa kawan-kawannya.
·         Perbanyak kegiatannya, komunikasi dan cinta kasih sayang yang tulus.
·         Buat skenario tentang masalah-masalah narkoba yang dapat membantu anak untuk mengatasi masalah tersebut.

3.       Untuk usia 7-9 tahun
·         Anak-anak tersebut sudah dapat menggabungkan antara fantasy dan kenyataan.
·         Terangkan perbedaan antara obat-obatan yang baik dan yang buruk untuk tubuhnya, karena anak usia ini sangat percaya terhadap orang yang lebih tua dan tetap harus diingatkan bahwa hal yang diberitahu oleh seseorang tidak selalu baik.

4.       Untuk usia 10-13 tahun
·         Pada usia 10-13 tahun adalah usia yang paling riskan terkena bahaya narkoba, sejalan dengan sikap kemandiriannya.

·       Orang tua harus lebih banyak mengetahui dan memahami masalah narkoba dibanding dengan anak-anak.
·    Kerjasama dengan lembaga-lembaga hukum dan pelatihan-pelatihan agar orang tua mengetahui tentang jenis-jenis narkoba, siapa saja yang terlibat dan dimana tempat-tempatnya.

·         Orang tua harus mengetahui jenis-jenis narkoba yang baru beredar di pasaran terus dimodifikasi oleh para pengedar untuk mendapatkan efek yang lebih dahsyat bagi pengguna.

2 komentar: